oleh

Lionel Messi Ingin Segera Tinggalkan Barcelona

Kekalahan dengan skor telak 2-8 yang didapat Barcelona dari Bayern Munich di ajang Liga Champions 2019-2020 tentunya sangat memalukan. Hal ini pada akhirnya menimbulkan kabar bahwa kapten Barca, Lionel Messi, memiliki hasrat untuk meninggalkan klubnya tersebut.

Isu Messi yang ingin meninggalkan Barca sebenarnya sudah merebak sejak beberapa bulan lalu. Pemain berjuluk La Pulga itu pasalnya tak puas dengan kinerja manajemen Blaugrana, utamanya perihal transfer pemain.

Messi sejatinya masih sangat kecewa dengan dijualnya Neymar Jr ke Paris Saint-Germain (PSG) pada musim panas 2017. Selain itu, belum lama ini Messi juga sempat bertengkar dengan Direktur Olahraga Barcelona, Eric Abidal.

Ketidaknyamanan Messi itulah yang pada akhirnya membuat sang pemenang Ballon d’Or enam kali enggan meneken kontrak baru dengan Blaugrana. Hal ini kemudian diperparah dengan gagalnya Barca menjuarai Liga Spanyol 2019-2020.

Jadi, bisa dibilang kekalahan telak yang didapat Barca dari Bayern merupakan faktor lain yang membuat Messi semakin tidak nyaman berada di Barca. Saat ini, masa kontrak Messi bersama Blaugrana hanya akan berlaku hingga 30 Juni 2021.

Seorang jurnalis, Marcelo Bechler, melaporkan pada Senin (17/8/2020) bahwa Messi ingin meninggalkan Barca di bursa transfer musim panas 2020. Meski masih punya kontrak satu tahun lagi, namun La Pulga disebut sudah memiliki tekad kuat untuk angkat kaki dari Camp Nou.

Messi disebut memiliki sikap yang sangat jelas tentang krisis di Barcelona, apakah dewan yang dijalankan oleh presiden Josep Maria Bartomeu yang pergi, atau dirinya sendiri yang akan angkat kaki. Pemain 33 tahun itu pasalnya tidak puas dengan manajemen dan kurangnya perencanaan.

Sekadar diketahui, Marcelo Bechler merupakan orang yang pertama kali menyampaikan kabar transfer Neymar ke PSG. Jadi bisa dibilang, informasi yang diperoleh darinya ini mengenai Messi yang ingin meninggalkan Barca adalah valid.

Melihat situasi saat ini, jika Messi benar-benar ingin meninggalkan Barca, maka kemungkinan hanya ada dua klub yang bisa menampungnya. Mereka adalah PSG dan Manchester City.

Pasalnya hanya kedua klub itu yang mampu membayar gaji Messi, yakni hampir 1 juta euro per pekan. Selain itu, Man City dan PSG juga sama-sama memiliki daya tarik. Di Man City, Messi akan bereuni dengan Josep Guardiola. Sedangkan jika bergabung dengan PSG, La Pulga akan kembali bertemu Neymar.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.